Inilah Presiden Impian Slank - Mulai maraknya kalangan artis yang bermunculan terjun ke bursa pencalonan presiden 2014, tak membuat para personel Slank kepincut terjun ke dunia politik.
Menurut Slank, musik sudah mewakili ambisi mereka untuk melakukan 'sesuatu' untuk negeri ini. Kehadiran para artis di bursa presiden pun tak memancing komentar Kaka cs terhadap kondisi politik di Indonesia.
Abdee Negara, gitaris Slank mengatakan, sangat banyak usulan dari Slankers (sebutan fans Slank) dan berbagai pihak, yang menginginkan Slank terjun ke dunia politik. Namun, menurutnya belum ada niatan dari para personel mengenai hal itu.
"Banyak yang menanyakan atau meminta kami menjadi presiden, tapi itu bukan impian kami," celoteh Abdee saat melakukan sesi dialog di Pesantren Assalafiyah, Sungai Gelam, Jambi, Selasa (4/12/2012) sore.
Lantas, seperti apa presiden impian ala Slank? Secara gamblang, Abdee menuturkan bahwa kriteria sosok presiden yang mereka inginkan cukup simpel.
Bebas berasal dari latar belakang apapun, pemimpin yang pas bagi mereka adalah yang memiliki kemampuan menyatukan mimpi. "Seorang pemimpin yang baik adalah yang bisa menyatukan mimpi bangsa. Setiap kita pasti punya impian masing-masing. Kita butuh pemimpin yang dapat menyatukan mimpi itu. Siapapun itu, artis maupun santri, asal bisa menggabungkan impian itu," paparnya diikuti tepuk tangan Slankers.
Sumber: Tribunnews
Artikel Menarik Lainnya :