Resep Cara Membuat Sambal Kentang Pengantin - Buat ibu-ibu yang suka masak kali ini warungpedia menyediakan resep masakan yaitu Resep Cara Membuat Sambal Kentang Pengantin, semoga resep masakan ini bisa membantu ibu-ibu yang suka memasak.
Bahan-bahan :
> 1 1/2 kg kentang yang tua
> 1 sdm cuka 5%
> 6 sdm bawangt goreng
> minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus :
> 4 sdm cabai halus
> 6 siung bawang putih
> 12 butir kemiri sangrai
> 4 sdm ebi sangrai
> 3 sdm gula pasir
> 1 1/2 sdt garam
Cara Membuat :
1. Kupas kentang, lalu iris seukuran batang korek api. Langsung rendam kentang dalam air agar tidfak berubah warna.
2. Tiriskan kentang dan lap sampai kering. Lalu, goreng kentang dalam minyak panas yang cukup banyak hingga renyah dan berwarna kuning. Angkatr, tiriskan.
3. Tumis bumbu halus dengan 2 sendok makan minyak sampai kering. Masukan cuka, aduk sampai bumbu mengering. Terakhir, masukan kentang dan bawang gorengt. Aduk sampai tercampur semua.
Artikel Menarik Lainnya :